Investasi

Waktu Investasi Jangka Pendek dan Karakteristiknya

By March 1, 2023March 2nd, 2023No Comments
Waktu Investasi Jangka Pendek dan Karakteristiknya

Secara umum waktu investasi terbagi tiga. Mulai dari jangka panjang, jangka menengah, dan jangka pendek. Berapa lama waktu investasi jangka pendek? Pertanyaan ini penting Anda ketahui untuk memulai investasi.

Investasi jangka pendek bisa jadi pilihan untuk Anda para pemula. Ada banyak pilihan jenisnya yang bisa Anda pelajari. Berikut informasi lengkap tentang investasi jangka pendek.

Waktu Investasi Jangka Pendek Berapa Lama?

Investasi jangka pendek adalah investasi yang bisa Anda lakukan dengan dengan keuntungan yang bisa diraih dalam rentang waktu maksimal satu tahun. Bedanya untuk jangka menengah adalah antara satu hingga lima tahun, sedangkan jangka panjang di atas lima tahun.

Tujuan investasi jangka pendek ini juga untuk hal-hal tertentu, misalnya kebutuhan liburan, pernikahan, atau kebutuhan darurat lainnya dalam waktu satu tahun tersebut.

Baca Juga :  5 Kunci Sukses Investasi Saham untuk Pemula

Karakteristik Investasi Jangka Pendek

Secara karakteristik perbedaan investasi jangka panjang dan jangka pendek yang paling menonjol adalah soal keuntungan. Karena pelaksanaan waktunya yang lebih singkat, maka keuntungan investasi jangka pendek relatif lebih kecil dibandingkan jangka menengah apalagi jangka panjang.

Risikonya pun lebih rendah dan aset yang ada tersebut bisa dengan segera diperjualbelikan untuk mendapatkan keuntungan. Dalam kurun waktu satu tahun hal-hal tersebut sudah bisa Anda lakukan dan tentu saja sesuai dengan target kebutuhannya untuk sesuatu yang mendesak.

Contoh Investasi Jangka Pendek

Contoh investasi jangka pendek yang cukup banyak menjadi pilihan orang adalah saham, Reksadana, deposito, Fintech Peer to Peer (P2P) Lending , dan sejenisnya.

Baca Juga :  Cara Dapat Modal Usaha untuk UMKM dari Pemerintah

Jenis investasi jangka pendek ini sekaligus jadi pilihan untuk para investor mula yang ingin belajar dan tak mau menunggu lama soal keuntungan. Termasuk kalangan muda yang ingin berinvestasi, tahap awal bisa mencoba investasi jangka pendek di atas.

Khusus buat Anda yang ingin menjalankan investasi secara aman, mudah, dan terbantu secara sistem, Anda bisa mencobanya di xaham.id.

Platform investasi tepercaya yang bisa membantu Anda meraih keuntungan jangka pendek, menengah hingga jangka panjang. Temukan keuntungan Anda di sini. Masa depan lebih terjamin dan aman dengan investasi.

Leave a Reply