Insight

Penting, Pahami Pengertian Kepuasan Pelanggan dan Manfaatnya

By November 8, 2021No Comments

Dalam membangun bisnis, kepuasan pelanggan merupakan faktor yang berperan besar dalam menentukan kesuksesan. Saking pentingnya, faktor ini bahkan bisa menjadi penentu keberlangsungan bisnis Anda. Lantas, apa pengertian kepuasan pelanggan dan kenapa Anda harus memahaminya? Berikut ulasannya.

Pengertian Kepuasan Pelanggan

Pengertian kepuasan pelanggan dalam manajemen pemasaran adalah rasa suka atau tidak suka seorang pelanggan terhadap produk atau jasa yang Ia terima.

Definisi tersebut sejalan dengan pengertian kepuasan pelanggan menurut ahli, yang mengartikan customer satisfactory sebagai:

  1. Kondisi pelanggan kala ekspektasinya terhadap suatu produk dan jasa dapat terpenuhi dengan baik (Tjiptono, 2012)
  2. Perasaan positif atau negatif yang muncul dari ekspektasi seorang pelanggan atas produk dan jasa yang Ia dapatkan (Djaslim Saladin, 2003)

Dari kedua definisi tersebut, dapat terbentuk kesimpulan bahwa pengertian kepuasan pelanggan secara umum adalah perasaan pelanggan, baik perasaan positif atau negatif, yang terbentuk terhadap suatu produk yang memenuhi atau tidak memenuhi ekspektasinya.

Baca Juga :  4 Cara Mendapatkan Modal Usaha Selain Pinjam Bank

4 Alasan Pentingnya Mengusahakan Kepuasan Pelanggan

1.      Menambah Jumlah Pelanggan Setia

Setiap pelanggan pasti menyukai produk yang berkualitas dan pelayanan yang ramah. Hal-hal tersebut bisa menimbulkan rasa nyaman sehingga pelanggan bersedia melakukan repeat order atau transaksi berulang kali.

2.      Menghemat Biaya Promosi

Kekuatan mouth to mouth marketing masih menjadi formula paling ampuh sebagai cara promosi. Meski terdengar mudah, Anda harus konsisten menyajikan produk dan pelayanan yang luar biasa.

Apabila kriteria tersebut sudah Anda penuhi, Anda tidak perlu memusingkan perihal promosi karena pelanggan akan membantu merekomendasikan produk Anda.

3.      Penting bagi Keberlangsungan Bisnis

Dengan banyaknya jumlah pelanggan yang merasa puas terhadap produk dan pelayanan bisnis Anda, jalan untuk mengembangkan bisnis yang mampu berdiri dalam jangka waktu lama akan terbuka lebar.

Baca Juga :  Investasi Tanpa Modal Wajib Dimulai Sejak Kuliah

4.      Memudahkan Mencari Investor

Untuk melakukan ekspansi bisnis, langkah pertama adalah mencari investor yang mempercayai produk Anda, serta memiliki visi dan misi yang sama.

Bisnis yang memiliki tingkat kepuasan pelanggan tinggi tentunya akan membuat investor lebih terkesan dan bersedia menginvestasikan uangnya untuk bisnis Anda.

Agar memiliki peluang lebih besar, Anda bisa mencari investor di Xaham.id yang merupakan wadah yang bisa mempertemukan investor terpercaya dengan pelaku bisnis.

Saat ini Anda sudah memahami pengertian kepuasan pelanggan serta manfaatnya. Mari bangun kerajaan bisnis Anda dari sekarang!

Leave a Reply